• Posted by : Fitriah Ilmi November 16, 2014

    Hari ini kegiatan di dreamdelion masak kue coklat. Yeay! Asyik banget kan? 
    Sayangnya, hujan lebat melanda Bogor, jadi telat gitu ke sanggar. Setelah sampai Jakarta... Eng ing eng, lho kok jalanan kering banget? Ku lihat langit, matahari dengan gagahnya sedang bersinar. Hem... agak gimana gitu... alasan telat karena hujan. Hehe, maklumlah.. beda kota beda cuaca.

    Sekarang, aku mampir ke kelas besar, aku mau lihat kreatifitas mereka saat memasak. Hasilnya seperti ini:

    Sebelum dimakan, anak-anak diminta saling memberikan kue ke salah satu teman yang paling ia sayangi, mereka juga diminta memberikan alasannya. Mereka pun nggak sabar dan ingin duluan memberikan kue. Baik banget kan mereka? Dengan kegiatan ini, mereka pun semakin dekat dengan teman-temanya.

    Setelah selesai makan coklat, mereka dibagikan makanan ringan dan langsung pulang ke rumahnya masing-masing. Para fasilitator pun foto bareng untuk kenang-kenangan. 

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • - Copyright © Cantik, Cerdas, Cicip - Designed by Johanes Djogan ft. Fitriah Ilmi -